Harga CPKO Coba Dinaikan, Begini Respon Peserta Tender KPBN Periode 31 Januari 2024

oleh -1141 Dilihat

InfoSAWIT SUMATERA, JAKARTA – Pengelola tender yang diselenggaraka oleh PT Kharisma Pemasaran Bersama Nusantara (KPBN) tampaknya mencoba sekuat mungkin untuk menaikan minat pasar terhadap harga minyak inti sawit mentah atau crude palm kernel oil (CPKO).

Misalnya adalah dengan menaikan harga CPKO dari periode ke periode tender kepada perusahaan peserta, termasuk pada periode akhir bulan ini atau hari Rabu, 31 Januari 2024.


Apalagi sistem yang dipakai dalam tender di beberapa hari terakhir adalah menggunakan sistem loco, terutama pada pelabuhan di Provinsi Lampung.

Siapkan Tisu, Sedulur! Semakin Parah Harga CPO Tender KPBN Periode 31 Januari 2024

Lalu, apa yang terjadi? Tender untuk komoditas CPKO malah berakhir dengan withdraw (WD) alias tak ada kesepakatan kontrak jual beli terhadap harga yang disodorkan pihak otoritas.

Kemudian, peserta tender juga tetap bergeming. Mereka tetap seperti kemarin, memberikan respon yang justru sebaliknya dari harga CPKO yang disodorkan ke mereka.

Para peserta tender malah tetap memberikan harga penawaran yang selisihnya masih tetap melebar dari harga CPKO yang disodorkan pihak otoritas. Duh, rumitnya!

Seperti Tak Punya Masa Depan Harga CPKO pada Tender KPBN Periode 30 Januari 2024

Berikut ini harga CPKO di PT KPBN, belum termasuk atau exclude PPn periode Rabu (31/1/2024)

Lampung (loco) Rp 12.375. WD.
(Harga penawaran tertinggi Rp 10.005 – KLKD, menengah Rp 7.900 – SIP, terendah Rp 7.000 – SAM/Unilever/AGI/ TBL/SDS

Tender sebelumnya, Selasa (30/1/2024) :

Lampung (loco) : Rp 12.156 -WD.
(Harga penawaran tertinggi Rp 8.008 – KLKD, menengah Rp 8.000 -SIP, terendah Rp 7.000 – SAM/UNILEVER/AGI/SDS)

(T5)

Dapatkan update berita seputar harga TBS, CPO dan industri kelapa sawit setiap hari dengan bergabung di Grup Telegram "InfoSAWIT - News Update", caranya klik link InfoSAWIT-News Update, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS.


Untuk informasi langganan dan Iklan silahkan WhatsApp ke Marketing InfoSAWIT_01 dan Marketing InfoSAWIT_02 atau email ke sawit.magazine@gmail.com