Kebun Sawit Lucki Rahmad di Aceh Utara Konsisten Hasilkan 2 Ton TBS. Ini Resepnya!

oleh -1260 Dilihat

InfoSAWIT SUMATERA, LHOKSUKON – Kebun sawit milik Lucki Rahmad, seorang petani swadaya di Kabupaten Aceh Utara mampu menghasilkan tandan buah segar (TBS) per hektar (Ha) per bulan setiap kali dipanen.

Dan hal itu berlangsung secara konsisten! Lalu, apa sih resepnya sehingga nge-joss begitu hasil panen TBS dari kebun sawit Lucki Rahmad?


“Lakukan perawatan kebun kelapa sawit secara terus-menerus, terutama lakukan pemupukan,” kata Lucki Rahmad seperti dikutip InfoSAWIT SUMATERA dari laman RRI, Senin (29/1/2024).

Rizka dan Luthfia Kini Lebih Sehat dan Langsing Setelah Ikut ToT Women Smallholders Program Musim Mas

Kata dia, hal tersebut harus dilakukan demi meningkatkan hasil panen TBS di kebun sawit setiap tahunnya.

Kalau dilakukan secara konsisten, ujarnya, bahkan hasil panen TBS bisa mencapai berat timbangan hingga 2 ton dalam sekali panen untuk luasan tanam satu hektar.

Ia lalu menunjukan proses oerawatan yang konsisten di kebun sawit miliknya yang ada di kawasan Gampoeng Meunasah Blang, Kecamatan Muara Dua, Kota Lhokseumawe.

Ini Cara PTPN I dalam Menentukan Harga Pembelian TBS sehingga Disukai Petani Sawit di Aceh Utara

“Proses perawatan di kebun sawit harus dilakukan secara berkala dan konsisten,” kata Lucki Rahmad.

Perawatan berkala itu, kata Lucki Rahmad, terutama dimulai dari tahap pemupukan, lalu masuk ke proses pembersihan lahan.

Nah, untuk pembersihan lahan, kata dia hal ini juga menjadi modal utama untuk meningkatkan kesuburan tanaman, sehingga mampu meningkatkan hasil saat panen.

Sebagai Ketua Satgas PUPL, Ini yang Selalu Disampaikan Ibrahim Mar ke Petani Sawit di Aceh Utara

“Jika tanaman kelapa sawit kita rawat sesuai aturan, mampu meningkatkan hasil panen sampai dua ton dalam satu bulan,” paparnya lagi.

Namun, bagaimana jika perawatan dilakukan seadanya?

“Ada juga kebun Kelapa Sawit milik masyarakat yang kurang perawatan. Hal ini berdampak langsung kepada hasil panen,” ujarnya.

Ondim Bangga Pabrik Bio-CNG Sawit Banyak Serap Pekerja dari Langkat

“Paling banyak dalam satu hektar selama satu bulan, hanya bisa memanen TBS sebanyak satu ton per hektar,” tegas Lucki Rahmad.(T5)

Dapatkan update berita seputar harga TBS, CPO dan industri kelapa sawit setiap hari dengan bergabung di Grup Telegram "InfoSAWIT - News Update", caranya klik link InfoSAWIT-News Update, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS.


Untuk informasi langganan dan Iklan silahkan WhatsApp ke Marketing InfoSAWIT_01 dan Marketing InfoSAWIT_02 atau email ke sawit.magazine@gmail.com