Catat! Ini Jadwal Pendaftaran dan Pengumuman Seleksi Calon Lembaga Program Pengembangan SDM PKS tahun 2024

oleh -2945 Dilihat

InfoSAWIT SUMATERA, JOGJAKARTA – Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS) telah membuka proses kegiatan pendaftaran “Seleksi Calon Lembaga Program Pengembangan SDM PKS Tahun 2024.

Dari keterangan resmi yang diperoleh InfoSAWIT SUMATERA, Senin (18/12/2023), disebutkan bauwa hal itu diungkapkan oleh Kepala Divisi Program Pelayanan BPDPKS, Arfie Thahar, di Jogjakarta beberapa waktu yang lalu.


Ia mengatakannya dalam acara
sosialisasi “Seleksi Lembaga Penyelanggara Program Pengembangan SDM Perkebunan Kelapa Sawit Tahun 2024” yang diselenggarakan secata hibrid dan dihadiri oleh lebih 100 peserta.

BPDPKS Targetkan 8.500 Peserta Beasiswa dan Pelatihan Sawit di Tahun 2024, Papua Tak Disebut

Arfie mengatakan, proses seleksi tersebut telah diumumkan melalui laman resmi bpdp.or.id sejak 11 Desember 2023 yang lalu dan akan berlangsung hingga 14 Januari 2024 nanti.

Kata dia, direncanakan pada bulan Maret atau April 2024 telah ditetapkan nama-nama lembaga penyelenggara pendidikan dan pelatihan hasil seleksi dari BPDPKS.

Dengan demikian, kata dia, proses penerimaan dan seleksi calon mahasiswa tahun 2024 ini dapat dilaksanakan lebih awal oleh Direktorat Jenderal Perkebunan (Ditjenbun).

Kampus ITSI Sei Karang, Tempat Pembinaan Karakter Mahasiswa

Dalam kesempatan itu Arfie lalu memaparkan mengenai teknis seleksi calon lembaga penyelenggara Program Pengembangan SDM PKS Tahun 2024.

Arfie Thahar mengungkapkan, BPDPKS menargetkan 8.191 peserta yang terdiri dari 3.000 peserta untuk program beasiswa pendidikan di berbagai kampus sawit dan ada 5.191 untuk peserta pelatihan.

Pada kesempatan yang sama Mula Putra yang mewakili Direktur Tanaman Kelapa sawit dan Aneka Palma, Kementerian Pertanian menyampaikan bahwa program pendidikan dan pelatihan tersebut sangat penting.

Buah Jatuh Tak Jauh dari Pohonnya! Ini Profil Reh Desiva Cristima br Ginting, Peraih Beasiswa BPDPKS di Kampus ITSI

Sebab, kata dia, program ini mampu menciptakan sumber daya manusia (SDM) yang unggul, terutama yang siap dalam mengelola industri kelapa sawit Indonesia.

“Target kita secar nasional adalah tercipta dua juta SDM perkebunan kelapa sawit yang unggul,” tegas Mula Putra.(T5)

Dapatkan update berita seputar harga TBS, CPO dan industri kelapa sawit setiap hari dengan bergabung di Grup Telegram "InfoSAWIT - News Update", caranya klik link InfoSAWIT-News Update, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel. IKUTI BERITA LAINNYA DI GOOGLE NEWS.


Untuk informasi langganan dan Iklan silahkan WhatsApp ke Marketing InfoSAWIT_01 dan Marketing InfoSAWIT_02 atau email ke sawit.magazine@gmail.com