InfoSAWIT SUMATERA, JAKARTA – Goncangan keras yang terjadi pada pergerakan harga minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO) beberapa hari terakhir, mulai dirasakan juga pada harga palm kernel atau inti sawit.
Dari pengamatan InfoSAWIT SUMATERA, Kamis (7/12/2023), goncangan keras tersebut bisa dilihat pada hasil akhir tender harga palm kernel yang diselenggarakan oleh PT Astra Agro Lestari, termasuk pada dua hari terakhir.
Kembali WD Harga Palm Kernel Tender Astra Agro Lestari Periode 4-5 Desember 2023
Yaitu tender periode Rabu dan Kamis, 6 dan 7 Desember 2023. Sudah bisa diprediksikan kalau tender harga palm kernel yang diselenggarakan oleh Astra tinggal diikuti Riau dan selalu berujung withdraw (WD).
Namun kali ini, antara harga palm kernel yang WD dengan harga penawaran tertinggi yang disampaikan para peserta tender memiliki jarak yang teramat jauh. Disparitasnya bahkan sampai Rp 130-an per Kg.
Luarbiasa, Meroket Harga Palm Kernel Hasil Tender Astra Periode 1 Desember 2023
Berikut ini harga palm kernel atau inti sawit hasil tender yang digelar oleh PT Astra Agro Lestari dan sudah termasuk atau include PPN, Rabu – Kamis (6-7/12/2023):
Rabu
Riau : Rp 6.215, WD. Harga Penawaran yang Tertinggi Rp 6.073
Kamis
Riau : Rp 6.215, WD. Harga Penawaran yang Tertinggi Rp 6.077
(T5)